Karya Tulis Ilmiah



PENGARUH EDUKASI MEDIA VIDEO METODE 3M MASA ADAPTASI KEBIASAAN BARU TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP KADER POSYANDU DI KELURAHAN MULYOREJO

Prodi : SARJANA TERAPAN PROMOSI KESEHATAN
Pengarang : NISAUL KHOIROH AMALIYAH
Dosen Pembimbing : (Utama) Sri Winarni, S.Pd.,M.Kes (Pendamping) Jupriono, S.Kp.,M.Kes.
Klasifikasi/Subjek : ,
Penerbitan : , Malang: 2021.
Bahasa : Bahasa Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Ketidakpatuhan masyarakat akan protokol kesehatan adalah salah satu penyebab bertambahnya jumlah penderita Covid-19.Maka peran kader posyandu sangat dibutuhkan sebagai promotor untuk memberikan edukasi atau pengetahuan kepada masyarakat tentang Covid-19. Pemberian edukasi tersebut dapat dilakukan menggunakan beberapa media, salah satunya media. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas video sebagai media edukasi Metode 3M Masa Adaptasi Kebiasaan Baru terhadap pengetahuan dan sikap kader posyandu di Kelurahan Mulyorejo. Adapun penetapan subyek penelitian ini berjumlah 31 responden kader posyandu yang ditetapkan secara purposive sampling. Pada pengetahuan ada peningkatan dikategori baik 23% dan ada penurunan pengetahuan kategori cukup 18%.Pada sikap ada peningkatan sikap kategori baik 6% dan ada penurunan sikap kategori cukup 6%. Bersadarkan hasil uji statistic Wilcoxon sign risk dengan tingkat signifikansi α= 0,05, diperoleh nilai p-value = 0,000, dengan demikian penelitian ini menolak Ho artinya ada pengaruh yang bermakna edukasi menggunakan media video pengetahuan dan sikap. Kesimpulan dari penelitian ini adalah (1) Ada peningkatan pengetahuan kader posyandu tentang metode 3M Masa Adaptasi Kebiasaan Baru setelah mengikuti edukasi menggunakan media video (2) Ada peningkatan sikap kader posyandu tentang metode 3M Masa Adaptasi Kebiasaan Baru setelah mengikuti edukasi menggunakan media video (3) Ada pengaruh dari intervensi yang diberikan peneliti tentang metode 3M Masa Adaptasi Kebiasaan Baru dengan menggunakan media video terhadap pengetahuan dan sikap kader posyandu.



Lampiran

[ Sampul Depan ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]